Man Jadda Wa jada (siapa yang bersungguh-sungguh pasti akan berhasil) andy dot com: HIKMAH DAN KEUTAMAAN MAKAN SAUR andy dot com
Image by Cool Text: Logo and Button Generator - Create Your Own

Selasa, 24 Agustus 2010

HIKMAH DAN KEUTAMAAN MAKAN SAUR

Keistimewaan Sahur antara lain:


Setelah mewajibkan berpuasa dengan waktu dan hukum yang sama dengan yang berlaku bagi orang-orang sebelum mereka, maka Allah mensyariatkan sahur atas kaum muslimin dalam rangka membedakan puasa mereka dengan puasa orang-orang sebelum mereka, sebagaimana yang disabdakan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam dalam hadits Abu Sa’id al-Khudriy:


فصل ما بين صيامنا وصيام أهل الكتاب أكلة السحور

“Yang membedakan antara puasa kita dengan puasa ahli kitab adalah makan sahur.” (Riwayat Muslim)


Keutamaan Sahur antara lain:

Sahur adalah berkah sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam:

إنها بركة أعطاكم الله إياها فلا تدعوه

“Sesungguhnya dia adalah berkah yang diberikan Allah kepada kalian, maka jangan kalian meninggalkannya.” (Riwayat an-Nasai dan Ahmad dengan sanad yang sahih)

Sahur sebagai suatu berkah dapat dilihat dengan jelas karena sahur itu mengikuti sunnah dan menguatkan orang yang berpuasa serta menambah semangat untuk menambah puasa dan juga mengandung nilai menyelisihi ahli kitab.

Shalawat dari Allah dan malaikat bagi orang yang bersahur, sebagaimana yang ada dalam hadits Abu Sa’id al-Khudry radhiallahu’anhu bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

السحور أكلة البركة، فلا تدعوه ولو أن يجرع أحدكم جرعة من ماء فإن الله وملائكته يصلون على المتسحرين

“Sahur adalah makanan berkah, maka jangan kalian tinggalkan walaupun salah seorang dari kalian hanya meneguk seteguk air, karena Allah dan para malaikat bersalawat atas orang-orang yang bersahur.” (Riwayat Ibnu Abu Syaibah dan Ahmad)

Sunnah Mengakhirkannya

Disunnahkan memperlambat sahur sampai mendekati subuh (fajar) sebagaimana yang dilakukan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam di dalam hadits Ibnu Abbas radhiallahu’anhu dari Zaid bin Tsabit, beliau berkata,

“Kami bersahur bersama Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, kemudian beliau pergi untuk solat.” Aku (Ibnu Abbas) bertanya, “Berapa lama antara azan dan sahur?” Beliau menjawab, “Sekitar 50 ayat.” (Riwayat Bukhari dan Muslim)

Hukumnya Sahur merupakan sunnah yang muakkad dengan dalil:

a. Perintah dari Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam untuk itu dan juga sabda beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam:

تسحروا فإن في السحور بركة

“Bersahurlah karena dalam sahur terdapat berkah.” (Riwayat al-Bukhariy dan Muslim)

b. Larangan beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam dari meninggalkannya. Oleh karena itu, al-Hafidz Ibnu Hajar dalam Fath al-Bary (3/139) menukilkan ijmak atas kesunnahannya.
semoga artikel ini bermanfaat untuk kita semua. Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatuh....[]
diposkan oleh andy noize klik disini....!!!
sumber: http://abinyaazka.blogspot.com:

1 komentar:

  1. apakah ada rahasia dari yg selain disebutkan diatas,dari segi medis misalnya,terimakasih.

    BalasHapus

silahkan komentar ea....!!!!